Indonesia Logistik Network / Bisnis Logistik / Apa Itu Master Budget dan Perannya Bagi Sebuah Bisnis?

Apa Itu Master Budget dan Perannya Bagi Sebuah Bisnis?

Bagikan Artikel Ini
master budget

Untuk memperkirakan anggaran atau biaya yang dikeluarkan, maka Anda membutuhkan master budget agar kegiatan operasional perusahaan dapat berjalan lancar. Namun tahukah Anda apa itu master budget dan bagaimana perannya bagi sebuah bisnis? Untuk para pelaku usaha yang belum mengenal lebih jauh tentang master budget, sebaiknya Anda simak ulasan lengkap yang akan kami bahas di bawah ini tentang pengertian, jenis, fungsi, hingga proses penyusunan master budget yang baik dan benar. 

Apa Itu Master Budget?

Master budget atau yang sering dikenal sebagai anggaran master merupakan sebuah anggaran operasional dan juga keuangan organisasi yang digunakan untuk mewakili rencana tindakan perusahaan dalam waktu atau periode tertentu. Biasanya waktu yang digunakan adalah satu tahun sehingga disebut pula sebagai anggaran utama atau anggaran induk. Dalam penggunaannya, anggaran master akan menyatukan anggaran modal, anggaran operasional, dan anggaran arus kas serta keuntungan dan kerugian untuk sebuah periode.

Nantinya anggaran ini digunakan sebagai alat untuk mengidentifikasi tujuan sebuah perusahaan dengan baik dan untuk mengalokasikan sumber daya ke organisasi. Secara garis besar, master budget perusahaan jasa memberikan harapan jangka pendek untuk perusahaan dan memastikan bahwa dalam implementasinya tidak akan kehabisan dana. Karena memiliki peran yang sangat penting untuk operasional sebuah organisasi perusahaan, maka Anda juga harus tahu apa saja jenis-jenis anggaran dalam master budget seperti yang akan kami bahas di bawah ini. 

Jenis-Jenis Anggaran dalam Master Budget

Setelah mengetahui apa itu master budget, ternyata di dalamnya terdapat dua jenis anggaran yang saling melengkapi. Adapun berikut ini merupakan penjelasan lengkapnya.

  • Anggaran Operasional

Anggaran operasional merupakan komponen terpenting untuk melaksanakan proyek perusahaan. Hal ini berarti bahwa jika anggaran operasional tidak berjalan baik maka seluruh aspek perusahaan tidak bisa berkembang. Nah anggaran yang satu ini dapat digunakan sebagai salah satu indikator dalam menetapkan kebijakan tertentu untuk master budget perusahaan. 

  • Anggaran Keuangan

Tidak sama seperti anggaran operasional yang digunakan sebagai anggaran utama, anggaran keuangan berisi tentang perkiraan atau taksiran terhadap proses produksi dan juga kegiatan yang akan dilakukan oleh perusahaan dalam musim tertentu. Biasanya perusahaan akan menggunakan komponen master budget yang satu ini untuk membuat informasi yang jelas mengenai tujuan, hasil, sasaran, hingga manfaat yang akan dicapai. Dengan demikian, dalam proses penyusunannya memerlukan tenaga ahli yang memahami terkait sistem keuangan dengan baik.

Fungsi Master Budget

Master budget digunakan sebagai integral bagi sistem pengeluaran manajemen sebuah perusahaan. Hal inilah yang membuat master budget memiliki sejumlah fungsi yang sangat penting. Lalu, apa saja manfaat yang akan diperoleh dari proses penganggaran ini?

  1. Penyusunan master budget dapat mendorong para manajer untuk membuat rencana dalam proses pengelolaan bisnis.
  2. Master budget berguna untuk menyediakan informasi guna memperbaiki pengambilan keputusan.
  3. Menyediakan standar atau acuan untuk penilaian kinerja suatu divisi atau individu.
  4. Memperbaiki komunikasi dan koordinasi masing-masing divisi.
  5. Memastikan bahwa tujuan perusahaan dipahami oleh semua anggota perusahaan atau organisasi.
  6. Anggaran digunakan untuk memberikan motivasi bagi para manajer dan juga pekerja. 

Membuat master budget yang terencana dengan baik merupakan hal yang sangat penting untuk sebuah organisasi perusahaan. Dengan demikian, Anda harus tahu bagaimana proses menyusun master budget seperti yang akan kami kupas habis selanjutnya ini. 

Proses Menyusun Master Budget

Seperti yang sudah kami bahas terkait apa itu master budget, dapat disimpulkan bahwa komponen keuangan yang satu ini harus disusun dengan proses yang matang. Meskipun setiap perusahaan memiliki langkah penyusunan yang berbeda, tetapi umumnya master budget akan dibuat melalui tahap:

  • Langkah pertama dalam menyusun master budget adalah dengan menyiapkan sejumlah anggaran pendapatan atau anggaran penjualan. Anggaran pendapatan ini berisi terkait proyeksi pendapatan per jenis produk.
  • Lalu setelah didapat hasil anggaran pendapatan, selanjutnya adalah penyusunan anggaran produksi. Jenis anggaran ini harus mendeskripsikan jumlah unit yang akan diproduksi untuk memenuhi kebutuhan penjualan.
  • Langkah selanjutnya adalah menyusun anggaran biaya bahan baku langsung, anggaran biaya tenaga langsung, dan anggaran biaya overhead.
  • Nantinya anggaran biaya tenaga kerja langsung akan menyuguhkan jam kerja langsung total dan juga tarif upah tenaga kerja per jam yang diperlukan untuk proses produksi sesuai yang dibutuhkan.
  • Lalu dilanjutkan dengan menghitung anggaran biaya produksi. Pada tahap ini anggaran yang harus disusun adalah ending inventories budget.
  • Tidak hanya itu, anggaran beban pokok penjualan juga harus disiapkan setelah semuanya selesai.
  • Kemudian susunlah anggaran biaya non manufaktur yang berisi tentang anggaran biaya pemasaran dan anggaran biaya administrasi.
  • Jika semua anggaran sudah disusun, selanjutnya adalah menyusun budgeted, performa dan income statement sesuai dengan format laporan laba-rugi perusahaan.

Meskipun proses penyusunan master budget ini terbilang mudah, tetapi sering kali dalam penyusunannya mengalami kendala dan tantangan yang. Tantangan ini harus Anda hindari agar master budget dapat tersusun dengan baik sesuai dengan kebutuhan perusahaan.

Tantangan Dalam Penyusunan Master Budget

Tidak seperti yang dibayangkan, ternyata proses penyusunan master budget ini cukup memakan waktu dan tenaga. Apalagi dalam prosesnya Anda akan menjumpai beberapa rintangan yang harus dihadapi. Adapun berikut ini adalah 2 tantangan yang sering muncul saat membuat master budget.

  • Waktu

Tahukah Anda bahwa saat proses membuat master budget atau anggaran perusahaan memerlukan waktu yang panjang dan melibatkan semua tingkatan manajemen. Hal ini akan membuat operasional perusahaan berhenti sejenak karena semua divisi sibuk membuat master budget.

  • Sumber Daya Manusia

Tidak hanya soal waktu, membuat master budget juga akan membutuhkan tingkatan manajemen yang paham terkait susunan yang akan dibuat. Pasalnya jika manajemen atas tidak memberikan dukungan maka upaya pembuatan target anggaran pun akan kurang efektif. Rintangan dalam membuat master budget tentunya bisa diatasi asalkan Anda mengetahui apa saja tips dalam menyusun master budget yang baik dan benar. Untuk mengatasinya, yuk langsung saja simak ulasan berikut ini tentang tips menyusun master budget.

Tips Menyusun Master Budget

Ada beberapa tips yang harus Anda lakukan saat menyusun master budget. Dan berikut ini adalah informasinya khusus untuk Anda.

  1. Tetapkan apa saja goals yang akan dicapai
  2. Perhatikan fixed cost serta variable cost
  3. Sediakan informasi secara lengkap
  4. Jadikan budget sebagai suatu target bukan hanya perkara rencana

Dengan mengetahui apa saja tips yang harus dilakukan dalam proses menyusun master budget, hal ini bertujuan agar nantinya Anda bisa mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Oleh karena itu, sebaiknya lakukan keempat tips di atas agar bisa menyelesaikan penganggaran dengan baik. 

Dari beberapa informasi lengkap yang sudah dibahas terkait apa itu master budget, jenis, fungsi, hingga proses penyusunannya, sekarang saatnya untuk Anda membuat anggaran sendiri agar bisa menentukan arah dan tujuan yang akan dicapai oleh perusahaan yang sedang dirintis.

Dapatkan penawaran terbaik sekarang
Dapatkan penawaran terbaik dari berbagai vendor jasa logistik kami untuk profit yang maksimal.
Request Quotation